10 Film Yang Wajib Ditonton

Tahun 2018 ini, para penggemar film akan dimanja dengan sejumlah film-film keren yang sangat sayang bila harus dilewatkan. Diisi dengan sejumlah aktor dan artis papan atas Hollywood, cerita action yang keren, dan visual effect yang wow, tak ada alasan untuk tidak menyempatkan diri untuk datang ke bioskop dan nonton. Mari kita simak sejumlah film keren yang siap menanti kalian semua di tahun 2018 ini.

10. Venom - 4 Oktober 2018


Beberapa tahun belakangan ini, film tentang superhero sedang marak di bioskop. Sebut saja seperti Ant-Man and the WaspAvengers: Inifity WarBlack Phanter, dan lainnya. Pasti ada rasa bosan bila terus menerus disuguhkan film tentang superhero. Berikut ini penonton akan menyaksikan hal yang beda, bukan superhero melainkan tokoh jahat yang difilmkan yakni Venom.

Venom merupakan tokoh anti-hero yang berlawanan dengan Spiderman. Diperankan oleh aktor Tom Hardy yang pernah bermain sebagai Bane di The Dark Knight Rises, kini dirinya mendapatkan peran sebagai Eddie Brock di dalam film spin-off Spider-mantersebut. Menurut jadwal, film Venom akan tayang pada 4 Oktober 2018.

Trailer

9. Halloween - 19 Oktober 2018

Penggemar film horror tak akan lupa dengan sosok pembunuh berdarah dingin bernama Michael Myers. Michael Myers merupakan karakter pembunuh mengerikan yang diciptakan oleh sutradara John Carpenter untuk film berjudul Halloween. Dari judul sudah bisa ditebak bahwa film ini bergenre horror. Pembunuh sadis ini akan kembali hadir di film Halloween tahun 2018 ini.

Sebelumnya film Halloween sendiri sudah pernah ditayangkan di bioskop. Sebanyak 8 filmnya sudah tayang di tahun 1978, 1981, 1982, 1988, 1989, 1995, 1998, dan terakhir tahun 2002. Film seri Halloween yang akan menjadi film serinya yang ke-9 ini diperkirakan akan jauh lebih sukses dan mengerikan dan yang sebelumnya. Disutradarai David Gordon Green, film Halloween siap menghibur penonton menjelang Halloween tahun ini.

Trailer

8. Bumblebee - 21 Desember 2018

Kurang lebih sudah satu dekade lebih film Transformer tayang di layar kaca. Disutradarai oleh Michael Bay, Transformer sukses membuat penonton terhibur dengan aksi dari mobil-mobil keren yang mampu bertransformasi menjadi roboh raksasa. Dan tahun ini, lagi-lagi penonton akan dihibur dengan salah satu robot terkenal dari pasukan Autobots, Bumblebee.

Bumblebee dibuatkan film spin-off oleh sutradara Travis Knight. Diperkirakan film ini akan tayang di layar kaca pada 21 Desember 2018. Film spin-off Bumblebee menceritakan kisah Bumblebee dengan set waktu tahun 80an. Dimana Bumblebee berteman dengan remaja wanita yang diperankan oleh Hailee Steinfeld. Yang pastinya film satu ini jangan sampai terlewatkan.

Trailer

7. Bohemian Rhapsody - 24 Oktober 2018

Sebelum membahas lebih dalam tentangBohemian Rhapsody, tahukan kalian apa yang dimaksud dengan film biopic? Film biopic atau biografi adalah sebuah film yang menceritakan kehidupan orang atau tokoh dalam kehidupan nyata. Bohemian Rhapsodyini menjadi film biopic tentang vokalis band rock Inggris Queen yakni Freddie Mercury.

Film Bohemian Rahpsody sempat mengalami kendala dengan dipecatnya Bryan Singer dari kursi sutradara dan digantikan oleh Dexter Fletcher. Untungnya, tak ada perubahan jadwal rilis dari film yang menceritakan kisah Freddie Mercury dan bandnya, Queen. Rami Malek adalah aktor Hollywood yang ditunjuk untuk memerankan sosok sang vokalis. Bagaimana aksinya nanti?

Trailer

6. Slender Man - 24 Agustus 2018

Selain sosok pembunuh bernama Michael Myers yang filmnya akan tayang di bioskop tahun 2018 ini, masih akan ada satu film lagi bergenre horror yang siap tayang. Film tersebut adalah Slender Man. Slender Man adalah tokoh fiksi supernaturan yang terkenal melalui internet sebagai cerita creepypasta. Dibuat oleh pria bernama Eric Knudsen di tahun 2009.

Karena banyaknya cerita mengenai Slender Man, sutradara Sylvain White memutuskan untuk mengangkat ceritanya ke sebuah film. Cerita tidak akan berbeda dengan sosok Slender Man yang dibuat oleh Eric Knudsen. Slender Man digambarkan sebagai sosok pria tinggi, kurus, dan tak berwajah. Slender Man memiliki kebiasaan menstalking orang yang sedang sendirian di hutan dan menculiknya. Biasa yang menjadi target dari Slender Man adalah anak kecil.

Trailer

5. Creed 2 - 21 November 2018

Creed pertama yang tayang di tahun 2015 yang diperankan oleh Michael B. Jordan dan Sylvester Stallone berhasil mendapatkan respon positif dari penonton dan kritikus film. Ingin melanjutkan kesuksesan di film terdahulunya, masih dengan aktor yang sama,Creed II siap tayang di tahun 2018 ini. Film ini akan menceritakan persaingan dari Adonis Johnson yang merupakan anak Apollo dengan Drago Jr yang merupakan anak dari Ivan Drago.

Untuk bisa paham cerita dari Creed II, ada baiknya kalian menonton film Rocky IVterlebih dahulu. Michael B. Jordan akan tetap memerankan karakter Adonis Creed, anak dari petinju Apollo Creed. Yang menjadi lawannya kali ini adalah anak dari Ivan Dragon yakni Drago Jr. Dolp Lundgren dipastikan muncul dan memerankan karakter Ivan Drago. Stallone akan berperan sebagai Rocky Balboa sekaligus mengsutradarai film Creed II.

Trailer

4. Mary Poppins Returns - 25 Desember 2018

Sudah berapa lama orang menunggu kemunculan kembali dari karakter pengasuh ajaib, Mary Poppins ke layar kaca. Film Mary Poppins pertama kali muncul pada tahun 1964 dan diperankan oleh Julie Andrews. Kini, karakter legendaris tersebut akan kembali ke layar kaca, tepat pada tanggal 25 Desember 2018.

Disutradarai oleh Rob Marshall, film Mary Poppins Returns akan dimainkan oleh Emily Blunt dan Lin?Manuel Miranda. Sebagai informasi, film Mary Poppins tahun 1964 dimainkan oleh Dick Van Dyke dan Julie Walters. Dalam kesempatan ini, mereka berdua akan tampil kembali dalam film Mary Poppins Return.

Trailer

3. Mission: Impossible Fallout - 26 Juli 2018

Ya, Tom Cruise akan kembali lagi sebagai Ethan Hunt, seorang agen rahasia Amerika. Seri Mission Impossible memang tak pernah mengecewakan. Film tersebut selalu menghadirkan aksi keren hampir mustahil yang harus diselesaikan oleh Ethan Hunt. Oleh sebab itu judulnya filmnya adalahMission Impossible.

Di tahun 2018 ini, tepatnya pada 26 Juli nanti, Tom Cruise akan kembali memerankan Ethan Hunt dalam film Mission Impossible-nya yang ke 6, Mission: Impossible Fallout. Seperti biasanya, Ethan Hunt akan dihadapkan dengan misi sulit dimana diirinya diburu oleh pembunuh dan mantan temannya sementara ia harus mencegah bencana global yang akan terjadi.

Trailer

2. The Predator - 13 September 2018

Sudah 5 film Predator yang sudah pernah tayang di bioskop. Dengan seri yang satu ini, maka genap sudah film tentang Predator. Predator adalah makhluk kejam yang memiliki kekuatan luar biasa dan kemampuan untuk menghilang. Karakter Predator ini akan membunuh manusia atau makhluk hidup lainnya.

The Predator kali ini akan diperankan oleh sederet artis seperti Boyd Holbrook, Olivia Munn, Keegan-Michael Key, dan masih banyak lagi lainnya. Boyd dan Olivia akan menjadi 2 karakter utama dalam film kali ini. Mereka berdua akan menjadi pemimpin pasukan khusus yang diberi tugas untuk memburu Predator.

Trailer

1. The Meg - 9 Agustus 2018

Sudah berapa kali keganasan tentang hiu difilmkan, tapi belum ada yang menceritakan tentang megalodon. Megalodon bisa dikatakan adalah nenek moyang hiu yang hidup sekitar 2,6 juta tahun yang lalu pada era Miocene. Bila hiu raksasa putih bisa mencapai 6,4 meter, megalodon ukurannya bisa mencapai 18 meter.

The Meg, itulah judul film yang akan menceritakan tentang hiu jaman purba ini. Diisi oleh artis terkenal seperti Jason Statham, Ruby Rose, dan Li Bingbing, dipastikan film ini pastinya akan amat seru. Disutradarai oleh Jon Turteltaub, Jason Statham dihadapkan dengan lawan berat yang harus dikalahkan, megalodon. Semua ini dilakukan agar orang-orang bisa berenang dengan aman di lautan.

Trailer

Comments

Popular posts from this blog

Mencintai Dikejauhan || Cerpen Cinta

Cahaya Penyelamat || Cerpen

6 Tips Angle Foto yang Bagus Saat Berlibur